Alhamdulillāh, kegiatan Ujian Tahfizh Akhir Kelas IX Tsanawiyah di Pesantren Persis 109 Kujang telah resmi ditutup pada hari ini. Selama beberapa hari pelaksanaan, para santri menunjukkan semangat dan dedikasi luar biasa dalam menuntaskan hafalan Al-Qur’an mereka sebagai bagian dari capaian akhir pendidikan tingkat tsanawiyah.
Kami memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh santri yang telah menuntaskan tahap ini dengan baik, serta kepada para ustadz, orang tua, dan seluruh civitas pesantren yang telah memberikan dukungan moral dan spiritual tanpa henti. Semoga Allah Subḥānahu wa Taʿālā membalas segala amal jariyah yang telah dicurahkan dalam mendidik generasi Qur’ani.
Dengan berakhirnya ujian tahfizh ini, para santri kini bersiap menyongsong Evaluasi Komprehensif Pasca Ujian (EKOMPAU) yang menandai penutup perjalanan akademik mereka di tingkat tsanawiyah. Kami mengajak seluruh santri untuk tetap menjaga semangat belajar, meningkatkan ketekunan, dan tidak melupakan pentingnya menjaga hafalan Al-Qur’an sebagai bekal utama dalam setiap fase kehidupan.
“Barangsiapa yang membaca Al-Qur’an dan mengamalkannya, maka dipakaikan kepada kedua orang tuanya mahkota dari cahaya yang sinarnya seperti sinar matahari…”
(HR. Abu Dawud)
Semoga Allah memberikan taufiq dan kemudahan kepada para santri dalam menghadapi ujian-ujian berikutnya, serta menjadikan mereka pribadi yang istiqāmah dalam mengamalkan nilai-nilai Qur’ani di tengah masyarakat.